Skip to main content

4 Tempat Romantis di Thailand


Mau liburan ke luar negeri yang romantis, tapi bingung dengan budget anda? Jawabannya ya ke Thailand saja, selain tidak perlu mengurus visa, harga hotel dan makanan tidak berbeda jauh dengan Jakarta, beda-beda tipis. Di Indonesia sebenarnya banyak sekali tempat-tempat yang bagus dan romantis, tapi tidak ada salahnya untuk mencoba melihat keindahan negara lainnya. Dengan mengunjungi negara lain, justru rasa cinta pada tanah air juga akan semakin berkembang. Tentunya juga menambah wawasan dan membuka pola pikir kita, jadi pikiran kita tidak hanya terkurung dalam ruang lingkup yang sama. Dalam artikel ini saya akan membahas 4 tempat romantis di Thailand yang mudah dikunjungi, kita mulai dari yang pertama:



1. Koh Samet (Samet Island)
Pulau ini tidak terlalu luas, dengan sepeda motor hanya 30 menit untuk berkeliling pulau ini. Foto di atas adalah sunset view point, jangan lewatkan tempat ini karena anda akan benar-benar menikmati senja sambil memandang lautan yang luas. Untuk lebih lanjutnya bisa di baca di Senja di Koh Samet

2. Erawan Waterfall
Air terjun Erawan berada di Erawan National Park tepatnya di Provinsi Kancahanaburi. Air terjun ini memiliki beberapa tingkatan, alam yang sangat asri dan terjaga kebersihannya. Jika anda berenang jangan heran jika banyak sekali ikan yang berbaur dan terlihat sangat jinak. Mau tau lebih lengkapnya langsung baca artikelnya di Erawan Waterfall

3. Kota Kanchanaburi
Kanchanaburi adalah kota yang bersejarah, terkenal dengan rel kereta api kematiannya. Rel kereta itu dibangun oleh tentara tawanan jepang, yang banyak berasal dari Eropa. Kalau tertarik dengan sejarahnya bisa mampir di museum yang berada di dekat stasiun kereta api Kancahanburi. Tapi jangan kuatir kota ini termasuk tempat yang romantis, pilihlah hotel di tepian sungai, saat pagi hari anda akan mendengarkan burung-burung bernyanyi. Tidak banyak tempat hiburan malam di Kanchanaburi, sehingga membuat suasana kota yang lebih tenang. Selengkapnya baca di Kanchanaburi

4. Sungai Chaopraya
Yang keempat adalah Sungai Chaopraya di ibukota Bangkok. Ini tempat yang paling mudah untuk anda kunjungi jika ingin mencari tempat yang romantis dengan pasangan. Duduk di tepi sungai saat senja akan begitu nikmat, dengan pemandangan kapal-kapal yang berlalu lalang. Di malam hari tidak kalah romantis, kalau saran saya sebaiknya anda ikut dinner on cruise, selain makan malam yang romantis, pemandangan kota Bangkok di malam hari juga cukup menakjubkan.


Mau lihat video kuliner makanan Thailand dan lainnya silahkan lihat di TheGunz Channel
"Makanan Penutup ala Thailand"

Comments

Popular posts from this blog

Pattaya 18+

Pattaya adalah salah satu kota yang terletak di Provinsi Chonburi, Thailand. Dulunya sekitar tahun 1960 an, Pattaya ini hanya desa nelayan. Pada jaman perang Vietnam, banyak tentara Amerika Serikat yang bermukim di Pattaya sebelum berangkat menuju medan perang. Dari situlah penduduk di Pattaya mulai beralih profesi, mereka mulai membangun bar, dan tempat hiburan lainnya. Sampai sekarang Pattaya memang terkenal sebagai pusat hiburan malamnya Thailand. Pattaya menjadi salah satu kota di Thailand yang berkembang secara pesat. Apartemen mewah dan hotel terus bertambah, sehingga Pattaya juga menjadi daya tarik bagi para pencari kerja yang berasal dari daerah lainnya.

Senja di Bulan Desember

Jatuh cinta bukan hanya soal kesenangan semata, tapi berbicara mengenai rasa...

Keluarga Baru di Phnom Penh (Kamboja)

Pertengahan tahun 2013 saya berkesempatan mengunjungi Phnom Penh (Kamboja). Sebenarnya bukan acara liburan, karena waktu itu ijin tinggal saya di Bangkok telah habis. Saya perlu waktu lebih lama untuk mengurus dokumen yang diperlukan untuk Student Visa. Saya pilih jalur udara, kalau pakai jalur darat hanya diberikan waktu 14 hari ijin tinggal. Jadi saat berangkat budget saya benar-benar sangat minim.